Memaknai Hardiknas Melalui Relief Candi Sojiwan

20160502_084029

Hari Senin, tanggal 2 Mei 2016 kita kembali memperingati Hari Pendidikan Nasional yang di dirayakan seluruh insan pendidikan mulai dari pemerintah, seluruh pendidik dan anak didik. Di seluruh pelosok Indonesia menyambut hari penting ini dengan gegap gempita.

Dunia pendidikan bangsa Indonesia sejatinya sudah terrekam jelas sejak berabad abad lamanya. Hai ini dapat dicerminkan secara sangat jelas dengan keberadaan tinggalan budaya yang bersifat bendawi. Beberapa tinggalan ini ternyata menjadi media dalam prosesĀ  mendidik masyarakat pada jaman dahulu tepatnya masyarakat yang hidup sekitar abad ke 9. Tinggalan budaya ini salah satu adalah Candi Sojiwan yang terletak di desa Kebon Dalem Kidul, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Klaten, Propinsi Jawa Tengah. Di kaki Candi Sojiwan dipahatkan beberapa panel relief cerita Jataka atau cerita binatang. Setiap cerita ini bila di pahami dan direnungkan secara lebih mendalam ternyata menyampaikan beberapa pendidikan budi pekerti yang sederhana namun sangat berguna untuk menjalani kehidupan untuk menjadi manusia yang lebih baik. Selanjutnya pendidikan budi pekerti ini dapat dijadikan dasar pembentuk karakter dasar masyarakat. Pendidikan budi pekerti ini dianggap sedemikian pentingnya sampai-sampai dipahatkan di sebuah bangunan candi yang dimana bangunan candi pada jaman dahulu merupakan bangunan yang sangat dihormati, dianggap suci oleh masyarakat bahkan juga merupakan symbol kebesaran penguasa pada masa itu.

Pada peringatan Hari Pendidikan Nasional yang jatuh pada tanggal 2 Mei 2016 ini, Balai Pelestarian Cagar Budaya Jawa Tengah sebagai UPT Direktorat Jenderal Kebudayaan dibawah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan ikut merayakan hari penting ini. Salah satunya adalah mengadakan upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional bersama dengan SD Muhammadiyah Bleber yang beralamat Bleber, Sumberharjo, Prambanan Sleman di halaman Candi Sojiwan. Upacara peringatan ini dikuti oleh siswa-siswi Sekolah Dasar Muhammadiah Mbleber, Guru, tenaga pendidikan, sebagian staf Balai Pelestarian Cagar Budaya Jawa Tengah dan perwakilan dari wali murid dimulai pada pukul 08.00 WIB sampai dengan selesai. Kepala Sekolah Sekeloh Dasar Muhammadiyah Mbleber bertindah sebagai Pembina Upacara. Dalam amanatnya, Kepala Sekolah Dasar Muhammadiyah Mbleber membacakan pidato Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, Bapak Anies Bawesdan, P.Hd dan menceritakan salah satu cerita Jataka yang ada di relief Candi Sojiwan yaitu cerita bangau dan dan kura-kura. Diceritakan tinggalah bangau dan kura-kura di sebuah danau yang indah. Suatu hari danau ini mengalami kekeringan. Bangau berpamitan kepada kura-kura untuk berpindah tempat. Kura-kura meminta pertolongan untuk ikut serta kepada bangau dan bangau menyanggupi dengan sarat kura-kura harus menggigit erat-erat batang kayu ketika terbang bersama bangau. Kayu tersebut kemudian dibawa bangau dengan paruhnya. Ketika terbang mereka melintasi perkampungan dan heranlah para penduduk melihat mereka mereka. Salah satu perkataan penduduk membuat kura-kura tersinggung dan marah. Ketika marah kura-kura melepaskan gigitannya dan jatuh dan menemui ajalnya. Pesan moral yang didapat dari cerita ini adalah ketika kita ditolong hendaknya kita juga berusaha. Seluruh guru telah mencoba menolong murid-murid untuk menggapai cita-cita. Hendaknya murid-murid juga mengimbanginya dengan belajar sungguh-sungguh.

Bangsa Indonesia pada jaman dahulu sebenarnya telah memberi pesan kepada kita bahwa budi pekerti merupakan dasar dalam pembelajaran hidup seseorang. Sudah saatnya sekolah memberikan porsi yang lebih pada pendidikan budi pekerti/moral kepada anak didiknya. Beberapa sumber pendidikan budi pekerti/moral ini ada di Candi Sojiwan sehingga Candi ini menjadi lentera untuk menggapai cita-cita. Mari kita nyalakan lentera ini dengan melestarikan, memahami nilai-nilainya serta mengamalkannya di kehidupan sehari-hari.

Selamat merayakan Hari Pendidikan Nasional.

hardiknas soj 1 hardiknas soj 4

Kunjungi juga http://bpcbjateng.blogspot.co.id/