Pameran Cagar Budaya “Meniti Peradaban Menata Masa Depan” dan Pemutaran Film Bioskop Keliling Di Kabupaten Bolaang Mongondow Sulawesi Utara

0
71

Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Provinsi Gorontalo bersinergi dengan Dinas Pariwisata dan Budaya (Disparbud) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), membuka Pameran Cagar Budaya dan bioskop keliling, di Queen Resto, Desa Sondana, Bolaang Uki, Senin (16/11).

Selama pelaksanaan kegiatan tetap mematuhi dan menerapkan protokol kesehatan. Kegiatan ini digelar selama lima hari, sampai 20 November 2020 nanti. Pameran cagar budaya ini merupakan pameran yang pertama kali dilaksanakan di Bolaang Mongondow setelah tahun lalu dilaksanakan di Kota Tomohon.

Pameran cagar budaya, dapat menjadi wadah dalam menambah pengetahuan serta melestarikan peninggalan sejarah. Pentingnya pelestarian budaya dan seni khususnya cagar budaya ini, selain itu untuk menyebarkan informasi di masyarakat dan juga memperkuat koordinasi atas instansi khususnya di bidang kebudayaan, yaitu tingkat pusat, tingkat provinsi dan tingkat daerah. Cagar budaya merupakan satu dari 11 objek pemajuan kebudayaan yang diamanatkan pada undang-undang nomor 5 tahun 2017 dan undang-undang nomor 11 tahun 2010 tentang cagar budaya.

Pada kegiatan itu turut hadir Wakil Bupati Bolaang Mongondow, Ketua TP PKK Kabupaten Bolmut, Kepala Balai Pelestarian Nilai Budaya Suluttenggo, Kasubag BPCB Provinsi Gorontalo, Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Sekretariat Daerah (Setda) Bolsel, Kepala Disparbud Pemkab Bolsel beserta staf dan para budayawan.