Salam lestari sahabat budaya!
Sebagai salah satu Unit Pelaksana Teknis di bawah Direktorat Jenderal Kebudayaan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Balai Pelestarian Cagar Budaya Banten wajib melaksanakan upacara bendera pada hari kemerdekaan, Kamis, 17 Agustus 2017.
Semua persiapan dilakukan untuk melaksanakan upacara bendera. Prosedur pelaksanaan upacara pun mengikuti aturan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Beberapa hari sebelum pelaksanaan upacara bendera, telah ditunjuk beberapa karyawan BPCB Banten sebagai petugas upacara.
Dengan penuh semangat dan keikhlasan, para petugas upacara bendera giat berlatih untuk kelancaran pelaksanaan upacara bendera Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.
Upacara bendera Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dilaksanakan di halaman kantor BPCB Banten, pada pukul 08.00 WIB. Seluruh pegawai wajib mengikuti upacara menggunakan pakaian tradisional, sesuai aturan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Upacara bendera berlangsung dengan tertib dan khidmat. Untuk terus mengobarkan semangat nasionalisme di hati seluruh karyawan BPCB Banten, pada upacara Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, tim paduan suara membawakan lagu Hari Merdeka ciptaan H. Muntahar dan Kebyar-Kebyar ciptaan Gombloh.
Semoga upacara bendera ini bukan sekedar seremonial saja, tetapi merupakan momentum untuk lebih meningkatkan semangat bekerja sama dan kerja bersama seluruh karyawan BPCB Banten untuk kejayaan dan pelestarian cagar budaya di Indonesia.
Dirgahayu Republik Indonesia yang ke-72!!!