You are currently viewing Rangkaian Kegiatan Waisak 2019
prosesi upacara Waisak

Rangkaian Kegiatan Waisak 2019

Rangkaian Kegiatan Waisak 2019

Rangkaian kegiatan Waisak 2019 berlangsung selama 6 hari dimulai dari tanggal 14 Mei sampai 19 Mei 2019. Kegiatan diselenggarakan  di zona 1 halaman barat Candi Borobudur, dan Taman Lumbini dan Aksobya di zona 2 Candi Borobudur.

para bikhu di altar utama
para bikhu di altar utama

Kegiatan dimulai dengan bakti sosial pengobatan gratis untuk masyarakat umum di Taman Lumbini. Bakti sosial berlangsung selama 2 hari mulai dari tanggal 14-15 Mei 2019. Pengobatan gratis ini melibatkan 185 tenaga dokter spesialis dan 294 tenaga paramedik. Kegiatan ini mendapat respon yang baik dari masyarakat sekitar terlihat dengan banyaknya antrian pasien yang ingin berobat.

Pada tanggal 16 Mei 2019 dilakukan pengambilan air suci di Umbul Jumprit, Temanggung oleh para Bhikku Sangha yang selanjutnya disakralkan di Candi Mendut. Jumat, 17 Mei 2019 para bhikku Sangha melakukan perjalanan ke Mrapen, Grobogan untuk upacara ritual api alam Tri Suci Waisak yang kemudian api alam tersebut juga disakralkan di Candi Mendut. Selama 2 hari tersebut di Candi Mendut dan Candi Borobudur diadakan pula upacara keagamaan dan meditasi.

 

api suci dibawa ke altar
api suci dibawa ke altar
air suci dibawa ke altar
air suci dibawa ke altar

Prosesi  dari Candi Mendut ke Candi Borobudur berlangsung pada hari Sabtu, 18 Mei 2019 yang diikuti oleh seluruh umat Budha. Sesampainya di Candi Borobudur, seluruh umat berkumpul di halaman barat Candi Borobudur yang terdapat altar utama dan pusat kegiatan peringatan Waisak 2019. Kegiatan prosesi Waisak ditutup dengan Namaskara Gatha dan pradaksina mengelilingi Candi Borobudur sebanyak 3 kali diiringi dengan lagu “Buddham Saranam Gacchami”.

prosesi dari Candi Mendut ke Candi Borobudur
prosesi dari Candi Mendut ke Candi Borobudur
prosesi pradaksina
prosesi pradaksina