Kunjungan Mahasiswa Teknik Arsitektur UGM

IMG_8710_1024x683
Senin (07/03/16) Rombongan Mahasiswa Teknik Arsitektur Universitas Gadjah Mada Yogyakarta melaksanakan kunjungan ke Balai Konservasi Borobudur. Kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan pengembangan wawasan mengenai cagar budaya di Indonesia.

Rombongan diajak berkeliling melihat beberapa fasilitas yang dimiliki BK Borobudur seperti Studio Sejarah Restorasi Candi Borobudur, Laboratorium Kimia, Fisik, Biologi, SEM, dan Laboratorium Lapangan yang berisi beberapa miniatur candi.

Para mahasiswa juga diajak berkeliling Candi Borobudur untuk melihat langsung kegiatan pelestarian yang selama ini telah dilakukan oleh BK Borobudur.