You are currently viewing Progress Report Pengembangan Database Digital Candi Borobudur

Progress Report Pengembangan Database Digital Candi Borobudur

Progress Report Pengembangan Database Digital Candi Borobudur

Jum’at, (09/03/18) Balai Konservasi Borobudur yang bekerja sama dengan LIPI Dan Ritsumeikan University Jepang menyelenggarakan Progress Report Pengembangan Database Digital Borobudur. Dalam diskusi dipaparkan beberapa pekerjaan yang telah dilakukan Tim dalam mengembangkan data digital Candi Borobudur.
Data digital Candi Borobudur yang dicoba dikembangkan adalah analisis 3D Relief Karmawibhangga yang saat ini telah tertutup. Tim Pengembangan mencoba memanfaatkan teknologi visualisasi untuk menganalisis data foto 2D agar bisa menjadi data 3D.
Dalam diskusi ini hadir beberapa perwakilan dari LIPI, BK Borobudur, BPCB Yogyakarta, BPCB Jawa Tengah, BPSMP Sangiran, dan Balar Yogyakarta.