Peringati Hari Pahlawan, Museum Kebangkitan Nasional Angkat Perjuangan Tokoh Dokter Perempuan dalam Pameran dan Seminar Daring

0
931

Senin (10/11) dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, Museum Kebangkitan Nasional kembali menyelanggarakan seminar daring sekaligus pembukaan pameran dengan tema “Dokter Perempuan Lulusan STOVIA”.

Pameran daring berupa film animasi pendek yang mengangkat kisah hidup tokoh dokter perempuan pertama dan kedua di Hindia Belanda, yaitu Marie Thomas dan Anna Warouw.

Kemudian pada seminar daring ini juga dihadirkan beberapa pembicara yang berkaitan dengan kedua tokoh yang diangkat dalam tema pameran. Selain itu, dalam seminar juga membahas tokoh dokter perempuan Sulianti Saroso yang merupakan putri dari salah satu pendiri Boedi Oetomo, Mas Soelaiman. Pembicara dari kegiatan seminar ini antara lain: Dr. dr. Rusdhy Hoesein, M.Hum (Dokter & Sejarawan); dr. Marie Louise Karamoy Lalisang (Putri Tokoh Anna Warouw); Pudyotomo A. Saroso (Putra Tokoh Sulianti Saroso); dr. Nindya Listyani (Dokter Perempuan Masa Kini) dengan dimoderatori oleh Dr. C. Musiana Yudhawasthi, M.Hum dari Komunitas Jelajah.

Antusiasme peserta seminar begitu luar biasa, terlihat dari jumlah peserta di Zoom Meeting yang mencapai 185 orang dan 310 orang yang menonton via kanal Youtube Museum Kebangkitan Nasional serta banyaknya pertanyaan yang muncul di kolom obrolan aplikasi Zoom dan Youtube.

Diharapkan dengan adanya kegiatan pameran dan seminar daring ini dapat membuat kita lebih mengenal sosok perempuan-perempuan hebat dalam dunia kedokteran dan kesehatan di Indonesia.