You are currently viewing Jadwal Acara Museum Sumpah Pemuda di Bulan Februari 2019

Jadwal Acara Museum Sumpah Pemuda di Bulan Februari 2019

  • Post author:
  • Post category:Berita

Jakarta, 23 Januari 2019. Dibulan Februari 2019 ini Museum Sumpah Pemuda salah satu Unit Pelaksana Teknis (UPT) Ditjen. Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan yang berada di Jalan Kramat Raya No. 106 Jakarta Pusat, akan mengadakan dua acara diantaranya :

  1. Diskusi Penanaman Karakter Bangsa di Museum Sumpah Pemuda yang akan diadakan pada tanggal 6 dan7 Februari 2019.
  2. Museum Masuk Sekolah di Kota Pangkalpinang Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yang akan diadakan pada tanggal 18 sampai 20 Februari 2019.

Untuk kegiatan diskusi Penanaman Karakter Bangsa akan dikuti 180 orang peserta didik tingkat SMA sederajad yang ada di Jabodetabek. Kegiatan ini bertujuan untuk menanakan karakter cinta tanah air kepada pemuda dan menumbuhkan semangat pemuda untuk dapat berperan serta dalam pembangunan bangsa.

Sedangkan untuk kegiatan Museum Masuk Sekolah di kota PangkalpinangĀ provinsi Kepulauan Bangka Belitung di targetkan dapat dikunjungan oleh 3000 orang peserta didik, tujuan utama kegiatan Museum Masuk Sekolah adalah mengenalkan Museum Sumpah Pemuda kepada peserta didik dan mendekatkan museum kepada lembaga sekolah.

Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi nomor telp. 021-3144546 atau dengan nomor WA 082182792732.