You are currently viewing Pembukaan Pameran Tokoh “Ki Bagoes Hadikoesoemo”

Pembukaan Pameran Tokoh “Ki Bagoes Hadikoesoemo”

Pameran tokoh “Ki Bagoes Hadikoesoemo” yang diselenggarakan oleh Museum Perumusan Naskah Proklamasi dalam rangka menyambut HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke-72 telah dibuka pada tanggal 9 Agustus 2017 oleh Direktur Warisan dan Diplomasi Budaya, Dr. H. Nadjamuddin Ramly, M.Si. Selain dihadiri oleh para keluarga para tokoh proklamasi seperti keluarga Ahmad Soebardjo, I Ketut Puja, dan Ki Bagoes Hadikoesoemo, pembukaan pameran ini juga dihadiri oleh para pejabat dan undangan di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Veteran RI, komunitas pencinta museum, masysrakat umum, para pelajar dan wartawan dari berbagai media. Acara pembukaan dimeriahkan oleh penampilan tarian tradisional Betawi oleh SD 01 Menteng dan paduan suara oleh pelajar SDN 02 Menteng dan pembawaan lagu-lagu nasional oleh Muhammad Fikih, pemenang lomba menyanyi Museum Permusan Naskah Proklamasi tahun 2016, pelajar SMPN 73.

Dalam pidato pembukaannya, Direktur Warisan dan Diplomasi Budaya mengingatkan para generasi muda agar meneladani nilai-nilai perjuangan para pahlawan dalam berjuang melawan kekerasan penjajah dan dalam meraih kemerdekaan. Dengan demikian mereka diharapkan dapat membangun rasa patriotisme dan cinta tanah air dalam perjuangan mengisi kemerdekaan berlandaskan ajaran-ajaran agama yang kuat sehingga dapat menjadi nasionalis yang agamis dan berkarakter kuat.

Pameran tokoh ini juga dilengkapi dengan kegiatan pendukungan berupa permainan tradisional yaitu Tebak Gambar dan Ular Tangga dengan tema yang masih berkaitan dengan tema pameran. Hal ini bertujuan agar para pengunjung dapat lebih mengenal tokoh dan mendalami sejarah penting perjuangan para pahlwanan dalam mewujudkan proklamasi kemerdekaan melalui metode pembelajaran yang menyenangkan. Mari datang dan belajar bersama agar dapat lebih mengenal para tokoh proklamasi kemerdekaan.

 

http://www.gohitz.com/article/kalender_acara/7165/pameran_ini_bahas_tokoh_penentu_pembukaan_uud_1945