You are currently viewing [MUSEUM DIGITAL] – 02

[MUSEUM DIGITAL] – 02

Ruang kedua yang ditampilkan kali ini adalah Ruang Perumusan, dimana di ruangan yang saat itu berfungsi sebagai ruang makan Laksamana Tadashi Maeda, Soekarno, Moh. Hatta dan Achmad Soebardjo merumuskan konsep naskah proklamasi kemerdekaan sekitar pukul 03.00 WIB.

Naskah yang diberi judul “proklamasi” itu berisi dua paragraf. Paragraf pertama berisi tentang pernyataan kemerdekaan dan paragraf kedua berisi tentang proses pengalihan kekuasaan. Diskusi diantara mereka bertiga lumayan sengit, dengan bukti adanya koreksi kata yang dilakukan oleh Soekarno atas usulan dari Hatta dan Soebardjo. Sekitar satu jam kemudian, naskah selesai dan selanjutnya dibawa ke hadapan hadirin di ruang depan.

#munasprok #dirumahaja #siji #museumdigital