Peninggalan Sang Sultan Iskandarmuda Aceh, Pinto Aceh

0
1099

Perhiasan yang bermotif Pinto Aceh diambil desainnya dari sebuah monumen peninggalan Sultan Iskandarmuda yang bernama Pinto Khob. Monumen tersebut yang sekarang di sekitarnya dijadikan taman rekreasi, terletak di tepi sungai (krueng) Daroy, konon dulunya sebagai pintu belakang istana Keraton Aceh khusus untuk keluar masuknya permaisuri Sultan Iskandarmuda beserrta dayang-dayangnya kalau sang permaisuri menuju ke tepian sungai untuk mandi. Sekarang ini taman tersebut diberi nama Taman Putroe Phang (Taman Putri Pahang), nama sang permaisuri. Dari desain gerbang kecil Pintu Khoh itulah diambil motif untuk perhiasan yang bernama Pinto Aceh ini.

 

 

Sumber : Katalog Warisan Budaya Takbenda Indonesia 2018 Buku Satu