Hasil Penjurian Karya Film Lomba Kreasi Audiovisual Sejarah (LKAS) Tahun 2016

0
2185

Penjurian/Finalisasi Karya Film Perekaman Sejarah melalui kegiatan Lomba Kreasi Audiovisual Sejarah (LKAS) tahun 2016 telah selesai dilakukan penjurian pada Jumat s.d Minggu, 21-23 Oktober 2016 yang diselenggarakan di Hotel Bumi Wiyata Depok, Jawa Barat oleh Direktorat Sejarah, Direktorat Jenderal Kebudayaan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Pada tanggal 21-23 Oktober 2016 panitia melakukan penjurian karya film untuk memilih 5 finalis terbaik yang nantinya akan maju pada babak malam penganugerahan. Penjurian dilakukan di Hotel Bumi Wiyata, Depok, Provinsi Jawa Barat dihadiri oleh Direktur Sejarah Drs. Triana Wulandari, M.Si. Adapun tim juri terdiri dari M. Abduh Aziz, S.S (Direktur PPFN), Dr. Bondan Kanumoyoso (Universitas Indonesia), Djabatin Bangun, M.Si (Institut Kesenian Jakarta), Drs. Edy Suwardi, M.Hum (Kepala Subdit Internalisasi Nilai Sejarah, Dit. Sejarah), dan Sainih, S.E (Kepala Program, Evaluasi dan Dokumentasi, Dit. Sejarah). Berdasarkan hasil keputusan dewan juri terpilihlah 5 karya film untuk masuk nominasi sebagai berikut:

Download SK sk-finalisasi-lkas-2016

No Nama Sekolah Provinsi Judul Film
1 SMA Al Azhar Medan Sumatera Utara Kampung Madras Bukti Nyata Kearifan & Kebhinnekaan
2 SMA Islam Kebumen Lampung Cicit-cicit Transmigran
3 SMAN 1 Surakarta Jawa Tengah Harmonisasi Kebhinnekaan Pasar Gede dan Kampong Pecinan di Surakarta
4 SMA Assa’adah Gresik Jawa Timur Perkampungan-perkampungan Asing (Arab dan Pecinan) di kota lama Gresik
5 SMAN 2 Palu Sulawesi Tengah Baliku Parigiku Miniature Bali di Parigi Selatan

 

Penulis: Yorki Herlianta