Pendadaran Perguruan Sokalima Kisah Inspiratif Rayakan Hardiknas 2019

0
1371
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Saat Menonton Pertunjukan Wayang Orang Pandadaran Perguruan Sokalima

Jakarta, 2/5/2019, Bertempat di Gedung A, Plaza Insan Berprestasi, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan pelaksanakan peringatan hari pendidikan nasional melaui rangkaian acara dalam Pekan Pendidikan dan Kebudayaan dengan mengusung tema Menguatkan Pendidikan dan Memajukan Kebudayaan. yang diadakan disemua lembaga di dalam kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Partunjukan Wayang Orang, Pandadaran Perguruan Sokalima

Peringatan Hardiknas 2019 juga  menjadi peringatan tersendiri bagi Direktorat Sejarah, Direktorat Jenderal Kebudayaan yang merupakan bagian dari Kemdikbud untuk berpartisipasi merayakannya. Persembahan Pageralan Wayang Orang  menjadi salah satu persembahan yang diberikan Direktorat Sejarah untuk memperingati melalui desiminasi pengetahuan sejarah melalui kisah-kisah pewayangan yang syarat makna.

Persembahkan pertunjukan tersebut dibalut dalam kisah Pendadaran Perguruan Sokalima. Sebuah babak episode yang sangat ispiratif bagi dunia pendidikan dari kisah Mahabharata. Pertunjukan tersebut menjadi spesial dan menarik, karena diperankan oleh beberapa Pejabat Kemdikbud yang berkolaborasi dengan Maestro Wayang Orang Bharata dan beberapa artis yang terkenal dengan perannya seperti Maudy Koesnaidi, Endah Laras, dan Olivia Zalianty.

Maudy Koesnaidi, Pemeran Dewi Kunti (Ibu Pandawa)yang yang mengajarkan arti penting pendidikan bagi kehidupan.

Episode kisah Mahabharata tersebut menceritakan tentang kisah internalisasi dan proses pendidikan Pandawa dan Kurawa ketika berguru pada Drona, Karakter sebuah generasi yang unggul (PANDAWA) dibentuk dari sinergi: Peran kasih sayang orang tua (KUNTHI), serta peran pendidikan dari seorang sosok Guru yang berdedikasi dan berwibawa, (DRONA).

Pertunjukan Wayang tersebut memberikan pesan moral pada kita semua bahwa Pendidikan tidak hanya mewujud di institusi-institusi mulai dari Pendidikan anak usia dini, taman kanak-kanak, hingga jenjang perguruan tinggi. Ada juga bentuk pendidikan informal dan non-formal lainnya. Dan diluar itu semua, keluarga adalah bentuk edukasi terpenting dalam kehidupan masyarakat karena disitulah nilai-nilai utama diwariskan – kebaikan, kejujuran, kerja keras dan macam-macam nilai positif lainnya.

Kegiatan tersebut dihadiri Oleh Menteri Pendidikan Bapak Prof. Dr. Muhajdir Effendy, Direktur Jenderal Kebudayaan Hilmar Farid dan Pejabat Struktural lainnya di Lingkungan Kemdikbud. Pertunjukan Wayang Orang Pendadaran Perguruan Sokalima. Menjadi penutup rangkaian kegiatan Pekan Pendidikan dan Kebudayaan dalam rangka Peringatan Hardiknas 2019.

IAF, ADM.