Talkshow Kesejarahan Peringatan Hari Pahlawan diadakan Direktorat Sejarah di Museum Nasional, Jakarta pada 17 November 2018, hadir sebagai narasumber Dra. Triana Wulandari, M.Si. (Direktur Sejarah, Kemdikbud), Hanung Bramantyo (Sutradara), dan Maidina Sahmawati (Institute of Criminal Justice). Kegiatan talkshow diadakan dalam rangka pendukungan pameran surat Pendiri Bangsa yang diadakan di lokasi yang sama.
Dalam talkshow yang berlangsung selama 2 jam, Direktur Sejarah menyampaikan bahwa kegiatan Talkshow Peringatan Hari Pahlawan dan Pameran Surat Pendiri Bangsa merupakan upaya pemerintah melalui Direktorat Sejarah dalam membangun kesadaran sejarah. Pameran surat pendiri bangsa bukan sekedar memamerkan surat-surat pendiri bangsa, lebih penting dari itu melalui pameran ini kita dapat mengetahui lebih dalam tentang peristiwa sejarah dari sumber asli yang di pamerkan.
Berbeda dengan Direktur Sejarah, Hanung Beramantyo menyampaikan arti penting pendidikan sejarah, bercerita tentang masa sekolahnya Hanung menyampaikan bagaimana ia tertarik dengan srjarah karena penyampaian guru sejarah saat ia sekolah sangat menarik dapat bercerita dan membawa para pelajar untuk dapat merasakan peristiwa sejarah saat peristiwa sejarah itu terjadi sehingga sejarah menjadi pelajaran yang digemarinya.
Bercerita tentang film-film sejarah yang di buatnya, Hanung menyampaikan tentang arti penting menyampaikan tokoh pahlawan dimasa ia berjuang, sebagai contoh KH. Ahmad Dahlan yang pernah dibuatnya. Ketika kita munculkan tokoh tersebut dengan ketokohan saat masa tuanya sejarah tersebut akan tidak menarik namun ketika kita munculkan masa mudanya pasti akan menarik. KH. Ahmad Dahlan itu berjuang saat itu diusia muda.
Berbeda saat ini kita melihat tokoh-tokoh kita dengan gambar-gambar ketika mereka tua kita mereka akan dipandangkan mereka orang tua yang berjuang. Baginya hal ini mengurangi semangat juang dari para tokoh pejuang tersebut sehingga kita perlu menampilkan semangat muda para tokoh pahlawan kita.
Kegiatan talkshow kesejarahan surat pendiri bangsa dilaksanakan dalam rangka pendukungan Hari Pahlawan tahun 2018, selain talkshow Peringatan Hari Pahlawan juga menghadirkan pameran surat-surat pendiri bangsa yang dilaksanakan pada 10-22 November 2018 di Lobby Utama Museum Nasional, Jakarta kegiatan Talkshow Surat Pendiri Bangsa juga akan diisi juga dengan talkshow sesi II yang akan diisi oleh Ibu Megawati Soekarno Putri, yang direncakan akan berbicara tentang yang “Tersurat dan Tersirat dari Soekarno”.(IAF)