Relung-relung Hunian Mereka

0
525
Sebuah Tradisi

Ras Australomelanesid dikenal sebagai sub-spesies dari Homo sapiens tertua yang hidup di Indonesia, sejak kedatangan mereka pertama kali sekitar 10.000 tahun silam, hingga mereka punah sekitar 5.000 tahun yang lalu. Inilah Sang Homo sapiens pertama di kepulauan ini, yang menghentak kedatangannya dengan mendiami pesisir timur Aceh dan Sumatra Utara, Jawa bagian selatan, dan Kalimantan Selatan. Bukti-bukti fisik dan budayanya mengindikasikan asal mereka dari daerah utara, sangat mungkin berasal dari suatu daerah di Vietnam sekitar situs Hoabinh, yang kemudian melakukan migrasi ke selatan, sesaat setelah Jaman Es berlalu. Menyusur Semenanjung Malaka, mereka akhirnya menyeberang ke Sumatra, dan mendirikan koloni-koloninya di sepanjang pantai timur Aceh dan Sumatra Utara, antara Binjai Tamiang dan Langsa. Di lokasi ini, jejak-jejak mereka marak ditemukan di tumpukan bukit kerang sisa-sisa makanan, terkenal dengan sebutan sampah dapur, kjokkenmodinger. Di daerah baru mereka inilah, tempat terbuka pesisir pantai, mereka menetap selama lebih dari 2.000 tahun. (Harry Widianto)

Selengkapnya silahkan klik disini