KUNJUNGAN MAHASISWA JURUSAN BIOLOGI FMIPA-UNS

0
1520

biologi

Mahasiswa dari Jurusan Biologi Fakultas MIPA Universitas Sebelas Maret Surakarta melakukan kunjungan ke Balai Pelestarian Situs Manusia Purba Sangiran pada tanggal 27 Maret 2015. Kunjungan ini adalah kunjungan tahunan yang dilakukan mahasiswa Jurusan Biologi FMIPA-UNS berkaitan dengan mata kuliah Evolusi yang diajarkan pada semester ini. Sebagai salah satu situs kunci untuk pemahaman evolusi manusia, Situs Sangiran menjadi lokasi penting dimana mahasiswa dapat melihat secara langsung kondisi lingkungan purba Sangiran, koleksi-koleksi yang disajikan di ruang display museum, serta memperoleh informasi lain yang tidak didapatkan dibangku perkuliahan. Kegiatan ini juga merupakan salah satu bentuk kerjasama yang telah disepakati bersama dalam MoU antara Balai Pelestarian Situs Manusia Purba Sangiran dan FMIPA-Universitas Sebelas Maret Surakarta.