Pameran Temporer di Joglo Sarana Edukasi Menyemarakkan Museum Krikilan, Sangiran

0
553
Pengunjung di dalam sarana edukasi

Museum Sangiran dilengkapi dengan sarana edukasi yang menampilkan pameran temporer yang berbeda setiap bulannya. Untuk menyongsong libur panjang hari Natal dan Tahun Baru, BPSMP Sangiran selaku pengelola menyiapkan tema Kehidupan Purba Sangiran yang semakin menambah khasanah pengetahuan di Museum Krikilan.
Pengunjung yang melebihi hari biasa bisa memanfaatkan teras joglo dan juga gazebo yang terdapat di sekitar sarana edukasi yang menjadi lokasi pameran untuk bersantai melepaskan penat. Pameran temporer yang selalu mengusung tema yang berbeda bertujuan agar pengunjung mendapat penyegaran informasi.

Joglo sarana edukasi menarik pengunjung untuk swafoto dan bersantai
Kaum muda berkunjung dan belajar di museum Sangiran

Dalam pameran kali ini ditampilkan koleksi fosil kepala gajah purba, lapisan tanah Pucangan dan fosilnya, lapisan tanah grenzbank dan fosilnya, lapisan tanah Kabuh dan fosilnya, lapisan tanah Notopuro dan fosilnya, serta ditampilkan fosil kepala dan tanduk kerbau purba jenis Bubalus paleokarabau. Untuk lebih menambah wawasan dan pemahaman pengunjung diputarkan film-film Sangiran serta patung rekonstruksi Homo erectus.
Ayok ke Museum Sangiran dan dapatkan pengalaman baru. (Duwiningsih)