Pameran Sejarah dan Budaya di Pendopo Pengayoman, Temanggung

0
1514
Pameran Sejarah
Dari fosil kita tahu masa lalu

BPSMP Sangiran bersama dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Temanggung serta museum lain di Indonesia menyelenggarakan pameran di Pendopo Pengayoman Kabupaten Temanggung. Pameran dimulai tanggal 23 Agustus hingga 28 Agustus 2018.

Pameran Sejarah
Pembukaan pameran diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya
Pameran Sejarah
Tarian kuda lumping menyemarakkan pembukaan pameran bersama

Pameran bertema Lestari Budayaku Lestari Bangsaku ini selain menjadi ajang promosi wisata, juga memberikan informasi kepada masyarakat Temanggung pada khususnya dan pengunjung pameran pada umumnya.
Pameran ini sangat menarik pengunjung, terbukti dengan antusiasme masyarakat mengunjungi stan. Pameran menjadi wahana pendidikan bagi masyarakat, tidak hanya melihat display tetapi mereka juga aktif bertanya kepada pemandu.
Pembukaan sarat menampilkan kesenian tradisional, dengan ditampilkannya tari kuda lumping yang sangat atraktif. Selain pameran juga diadakan Workshop Edukasi Pelestarian Cagar Budaya oleh BKB Borobudur. Pameran semacam ini sangat bermanfaat untuk mengingatkan terutama kaum muda untuk lebih mengenal cagar budaya dan kekayaan tradisinya agar mencintai dan ikut melestarikan Cagar Budaya. (Duwiningsih)