Bing Leiwakabessy, Sang Maestro Tutup Usia

0
736

Johannis “Bing” Leiwakabessy merupakan sosok maestro musik tradisional Hawaiian. 24 Juni 2011, Bing Leiwakabessy diberikan penghargaan sebagai Maestro Seni Tradisi dari Maluku atas dedikasinya yang tinggi terhadap pelestarian dan pengembangan Seni Musik Hawaiian oleh Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Republik Indonesia, Ir. Jero Wacik, SE di Jakarta.

Bukan hanya itu, Bing Leiwakabessy menjadi salah satu panutan dalam bermusik tradisional di Maluku, terlihat dari partisipasinya mendukung Ambon sebagai kota musik dunia hingga usia sepuhnya, Bing Leiwakabessy masih sempat bermain musik dengan ciri khasnya.

Kini, sang maestro telah kembali ke keabadian. Selamat jalan, Maestro, karyamu akan selalu dikenang.