Perayaan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2019 ditingkat unit pelaksana teknis (UPT) Kemdikbud di Kota Tanjungpinang dipusatkan di Kantor Balai Pelestarian Nilai
Budaya Kepri 25-28 April. Kegiatannya beragam mulai pentas seni, lomba melukis sejarah, dan pameran budaya.
Dalam persiapan Hardiknas ini, digelar rapat koordinasi yang dihadiri perwakilan instansi pemerintah di Kepri dan juga perwakilan sanggar seni, Selasa (16/4) kemarin.
“Perayaan Hardiknas tingkat UPT Kemdikbud ada dua tempat. Di Batam dan Tanjungpinang,”kata Koordinator Pentas Seni di Tanjungpinang, Zulkifli Harto, kemarin.
Kata Zulkifli, kegiatan Hardiknas 2019 ini dilaksanakan tiga UPT Kemdikbud di Provinsi Kepri. Acara di Batam dilaksanakan UPT LPMP Kepri dan Kantor Bahasa Kepri. Khusus di Tanjungpinang dilaksanakan BPNB Kepri. Di Batam, BPNB Kepri ikut pameran. Pelaksanaan Pentas seni dilaksanakan dihalaman Kantor BPNB Kepri. Sementara, lomba lukis sejarah memakai lokasi tiga lantai di Kantor BPNB Kepri. **