Direktorat WDB Gelar Workshop Warisan Budaya Takbenda

0
302

Direktorat Warisan dan Diplomasi Budaya menggelar workshop pencatatan, penetapan dan pengusulan warisan budaya takbenda (WBTB) 2018 di Hotel CK Tanjungpinang, Kamis (26/4) kemarin. Melalui workshop ini diharapkan peserta bisa memahami tata cara
pencatatan, penetapan dan pengusulan WBTB.

Direktur WDB, Najamudin Ramly menerima sekapur sirih.
Workshop yang dipandu moderator Zulkifli Harto

Kegiatan workshop dibuka Direktur WDB, DR Najamuddin Ramly. Dalam workshop hadir sejumlah narasumber. Yakni, Kepala BPNB Kepri, Toto Sucipto, Kasubdit Warisan Takbenda, Lien Dwiari Ratnawati, Kadis Kebudayaan Kepri, Yatim Mustafa, budayawan Ary Sastra dan Ketua Stisipol Raja Haji, Endri Sanopaka. Kegiatan berlangsung selama satu hari. Peserta workshop, diantaranya dari kalangan mahasiswa dan juga terbuka untuk umum. “Kita menggelar workshop WBTB ini karena biar masyarakat tahu tata cara pencatatan, penetapan dan pengusulan WBTB. Kita juga mengucapkan terimakasih karena pemda di Kepri yang cukup aktif dalam menggolkan WBTB,”kata Najamuddin, kemarin. **