14 Pegawai Honorer BPNB Kepri Tes Asesmen

0
222
Asesmen pegawai honorer BPNB Kepri, Jumat (3/1) kemarin.

Sebanyak 14 orang pegawai honorer Balai Pelestarian Nilai Budaya Kepri mengikuti asesmen tanggal 3-4 Januari 2020 di Kantor BPNB Kepri. Materi asesmen ada dua, yakni wawancara dan tes tertulis.

Tes wawancara digelar, Jumat (3/1) kemarin. Ada lima orang yang melakukan wawancara terhadap pegawai honorer ini. Yakni, Kepala BPNB Kepri, Toto Sucipto, Kasubag TU Dwi Sobuwati, Peneliti Madya Sejarah, Anastasia Wiwik Swastiwi, Peneliti Madya Budaya, Sita Rohana dan Peneliti Pertama, Feby Febriyandi YS.
“Jumat ini wawancara, Sabtu 4 Januari dilanjutkan tes tertulis di Aula Kantor BPNB Kepri,”kata Rahman, Staf Kepegawaian BPNB Kepri yang jadi panitia tes asesmen ini.

Tes asesmen ini merupakan kebijakan Kemdikbud untuk meningkatkan kompetensi para pegawainya. Tak hanya yang berstatus PNS saja yang dites, pegawai honorer juga di asesmen. **