Masa pensiun bukan akhir dari proses aktivitas dan kreativitas. Pengabdian tidak berhenti harinya karena memasuki purnatugas. Berkaitan dengan hal tersebut, Rabu (30/12/2020) lalu, Balai Pelestarian Nilai Budaya Kalimantan Barat menggelar acara pelepasan staf BPNB Kalimantan Barat yang telah purnatugas pada tahun 2020. Adapun ketiga staf tersebut yaitu Abdul Wahab, Komariah, dan Suwarnah.
Acara pelepasan yang dilaksanakan di Aula BPNB Kalimantan Barat ini dihadiri oleh Kepala BPNB Kalimantan Barat, Kassubag Tata Usaha BPNB Kalimantan Barat dan seluruh staf baik PNS maupun PPNPN. Dalam kesempatan ini, Dra. Hendraswati, selaku kepala BPNB Kalimantan Barat mengharapkan agar tali silaturahmi tetap terjalin dengan baik, hubungan kekeluargaan dan pertemanan jangan terputus meskipun sudah purna tugas. Selain itu, beliau juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pak Dul, Ibu Kokom serta Ibu Suwarnah yang telah mengabdi di BPNB Kalimantan Barat. Serta mohon maaf yang sebesar-besarnya apabila selama berkumpul ada salah baik itu perkataan dan perbuatan, ucapnya. Mewakili kedua rekannya, Abdul Wahab menyampaikan permintaan maaf kepada rekan-rekan jikalau selama bertugas di BPNB Kalimantan Barat banyak kesalahan dan kekeliruan yang dilakukan dalam bergaul, tuturnya.
Dalam berkumpul tidak semuanya indah, paling tidak biasanya ada duri di tengah perjalanan kita. Tapi di perjalanan itu kita ingat saja yang baik-baik. Tidak bertugas bukan berarti kita berhenti dari rutinitas tapi tidak berhenti dari aktivitas dan kreativitas. Pensiun adalah bukan akhir dari segalanya, memang kita tidak bertemu setiap hari di tempat tugas, tapi paling tidak kita bisa bertemu di tempat yang lain. Itulah salah satu kesan dan pesan yang disampaikan Sukzu Hartati mewakili staf BPNB Kalimantan Barat.
Sebagai penutup dalam acara ini, diserahkan pula kenang-kenangan dari BPNB Kalimantan Barat dan Koperasi BPNB Kalimantan Barat kepada staf BPNB Kalimantan Barat yang telah purnatugas. Usai acara tersebut, rangkaian acara pun dilanjutkan dengan ramah tamah dan foto bersama.