PEKAN GAWAI DAYAK XXX, TAHUN 2015; PENTAS LOMBA TARI DAYAK KREASI

0
2756
Tari Kreasi Dayak
Tari Kreasi Dayak

PONTIANAK. Salah satu pentas kegiatan dalam pekan gawai dayak ke XXX kali ini adalah pentas lomba tari Dayak kreasi. Diikuti oleh 13 kelompok tari dari sanggar-sanggar yang ada di seluruh Kalimantan Barat ini ternyata cukup menyita perhatian para pengungjung yang mendatangi arena pekan gawai dayak.

Untuk tahun ini, tema yang diusung dalam pentas kegiatan lomba tari Dayak kreasi ini adalah “Topeng”. Semua peserta yang mengikuti lomba ini diminta untuk menampilkan tarian yang utuh dengan jumlah peserta antara 7 hingga 15 orang personil, dan membawa materi tarian yang berpijak pada identitas seni budaya lokal, dimana kelompok tari berasal.

tari Kreasi Dayak
tari Kreasi Dayak

Selain itu, ada beberapa kriteria yang harus dipatuhi oleh peserta dalam upaya menampilkan tariannya. Antara lain, durasi tarian yang hanya berlangsung berlangsung antara 5 – 7 menit, diiringi oleh musik hidup (live), menggunakan alat musik daerah yang diwakili, belum pernah memenangkan perlombaan sejenis dan sebagainya.

Riuhnya penonton
Riuhnya penonton

Meski demikian, pementasan lomba tarian Dayak kreasi ini ternyata menjadi salah satu yang banyak menyedot perhatian para pengunjung. Terumata oleh karena semua gerak tari yang dipentaskan oleh kelompok peserta ternyata cukup banyak mengundang decak kegamunan para pengunjung. Oleh karena itu, diperkirakan lebih dari dua puluh ribu penonton ikut memadati arena sekitar panggung acara lomba tarian ini. (adm)