Jurnal Handep Volume 3 Nomor 2, Juni 2020

0
625

Jurnal Handep Volume 3 Nomor 2, Juni 2020 ini terdiri atas 5 (lima) artikel. Di bidang sejarah, redaksi menyajikan dua artikel berupa sejarah pemikiran yang disuguhkan melalui pendekatan berbeda yakni sejarah perempuan dan pendekatan kebudayaan politik. Dan sebuah artikel mengenai sejarah militer membahas momen aksi bersenjata dalam konteks perluasan negara kolonial di kawasan buiten landen (daerah-daerah luar Jawa). Di bidang budaya, redaksi menyuguhkan sebuah artikel mengenai nilai-nilai penting dari tradisi masyarakat yang bermanfaat bagi pendidikan karakter generasi muda.  Adapun artikel tentang Kalimantan yaitu kajian etnomusikologi yang mengangkat struktur penyajian musik dalam ritual adat Dayak Kanayatn di Kalimantan Barat.

Seluruh artikel telah melalui proses penyuntingan dewan redaksi dan peninjauan isi dari mitra bestari. Untuk itu, dewan redaksi mengucapkan terima kasih kepada penulis yang bersedia menuangkan pemikiran dan berbesar hati untuk menerima saran, masukan, dan kritik guna menghasilkan tulisan yang diharap dapat lebih diterima oleh pembaca.

Pada edisi Handep kali ini, mulai menerapkan penggunaan aplikasi manajemen referensi serta mengacu pada salah satu standar gaya penulisan referensi ilmiah (ASA Style/American Sociological Association) yang telah dikenal secara internasional.

Untuk melihat tulisan lengkap dari artikel yang terdapat di Jurnal Handep Vol.3 No.2, Juni 2020 bisa diunduh di link https://handep.kemdikbud.go.id/index.php/handep/issue/view/15