HUT ke-61 Pemprov. Kalbar, BPNB Kalbar Terima Penghargaan

0
566

Balai Pelestarian Nilai Budaya (BPNB) Kalbar menerima penghargaan dari Gubernur dalam rangka HUT Pemprov. Kalbar ke- 61 di Halaman Kantor Gubernur Kalbar pada Kamis (11/1/2018).

Kepala BPNB Kalbar menunjukkan piagam penghargaan
Kepala BPNB Kalbar menunjukkan piagam penghargaan

Kepala BPNB Kalimantan Barat Dra. Hendraswati menghadiri acara dan secara langsung menerima penghargaan tersebut.

Penghargaan yang diberikan atas prestasi dan peran sertanya Balai Pelestarian Nilai Budaya Kalimantan barat dalam mengembangkan koleksi deposit daerah di mana secara rutin menyerahkan karya cipta kepada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan. Karya cipta tersebut berupa buku-buku hasil kajian BPNB Kalbar mengenai kebudayaan dan sejarah Kalimantan Barat.

Pemberian penghargaan tersebut merupakan salah satu bagian dari Peraturan Daerah Provinsi Kalimantan Barat, yaitu amanat Pemda Provinsi Kalimantan Barat Nomor 3 Tahun 2012 dan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 1990 Tentang Serah Simpan Karya Cetak dan Karya Rekam.

Adapun acara penyerahan penghargaan dilaksanakan di Halaman Kantor Gubernur Kalimantan Barat, dengan dihadiri secara langsung oleh Gubernur Kalimantan Barat Drs. Cornelis M.H. beserta staf jajarannya dan beberapa pimpinan instansi penerima penghargaan.