Banda Aceh– Pada Rabu, 05 Juli 2017, yang lalu BPNB Aceh bekerja sama dengan PT. Angkasa Pura II Bandara Udara Internasional Sultan Iskandar Muda telah sukses menggelar pembukaan pameran bertema Colors of Culture, bertempat di selasar lantai dua dekat ruang tunggu keberangkatan domestik Bandara Udara Sultan Iskandar Muda, Cot Madhi, Blang Bintang, Cot Mancang, Kuta Baro, Kab. Aceh Besar. Pameran ini dibuka resmi oleh GM PT. Angkasa Pura II Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda, Surahmat, SH., didampingi oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Aceh, Reza Pahlevi, dan akan berlangsung selama satu bulan, sejak tanggal 05 Juli 2017 s/d 04 Agustus 2017.
Kegiatan ini merupakan lanjutan dari kegiatan Belajar Bersama Maestro (BBM) yang diikuti oleh 15 orang pelajar Sekolah Menengah Pertama di Kota Banda Aceh. Lukisan yang dipamerkan merupakan lukisan karya kelimabelas siswa/i yang mengikuti program BBM satu bulan yang lalu.
Selain memamerkan lukisan, pada pameran ini juga menampilkan sketsa dan ragam hias Aceh yang masih merupakan karya kelimabelas sisawa/i tersebut. Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) dari Aceh yang telah masuk sebagai Warisan Budaya Nasional (Warbudnas) juga ditampilkan pada pameran Colors of Culture, akan tetapi dalam bentuk foto.
Pameran ini terbuka umum bagi para penumpang pesawat yang akan melakukan penerbangan, baik domestik maupun internasional.
🙂