Murid SD di Lingga Berlomba Cerita Rakyat

0
336
Peserta lomba bercerita tingkat SD mendaftar. (f.istimewa).

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Lingga gelar lomba bercerita untuk pelajar tingkat SD/MI se-Kabupaten Lingga di Hotel One, Dabo Singkep, Rabu (11/4) malam. Ada lima judul cerita yang bisa dipilih peserta.

Lima judul cerita yang dilombakan yakni Raja Ali Haji Pahlawan Riau, Hang Tuah, Panglima Daek, Legenda Batu Rantai Temasek Dilanda Todak dan Panglima Tawal serta Si Jangoi, Asal Mula Pulau Si Jangoi. “Ini agenda tahunan, dan setiap tahun kita laksanakan lomba ini. Acaranya selama 4 hari, yang dimulai dari tanggal 11 hingga 14 April 2018 ini. Lomba kali ini diikuti oleh 68 peserta, dan pesertanya untuk tingkat SD sederajat saja,”kata Niri, salah seorang panitia.

Dijelaskan, peserta adalah murid kelas 5 tingkat SD sederajat. Pemenang nantinya akan mengikuti even yang sama di tingkat provinsi. Ia berharap, dari kegiatan ini bisa dihasilkan anak-anak yang berprestasi dalam bidang cerita. Para pemenang selanjutnya juga akan dilakukan pembekalan sebelum bertanding di tingkat Provinsi Kepri.**