Rumah Pate Alos

0
3901

Rumah yang juga disebut  sebagai Ndalem Tengah berada di Jalan Wirobroto Besuki, di sebelah utara alun-alun di balik deretan toko-toko. Berada di dalam  kawasan Pecinan yang merupakan pemukiman padat di Besuki, dimana bangunan berhimpitan dengan rumah-rumah di sekitarnya. Akses masuk menuju rumah ini berupa gang sempit selebar sekitar 2 m. Di sekitarnya masih banyak dijumpai bangunan-bangunan bergaya lama.

Menurut cerita rakyat yang berkembang, nama asli Pate Alos adalah Raden Bagus Kasim al Wirodipuro, lahir pada minggu ketiga bulan Rabiul Awal 1162 H/1741 M di Tanjung Jambul Pamekasan Madura. Dia adalah putera Raden Abdurrahman al Wirobroto. Orang yang pertama kali membuka tanah Besuki.

Asal mula tanah Besuki berawal dari hijrahnya Raden Abdurrahman al Wirobroto pada 10 Asyuro 1164 H/1743 M ke Desa Demung, dikarenakan daerah Tanjung Jambul Pamekasan terjadi Nemor Kara (kemarau panjang) yang menyengsarakan rakyat. Waktu itu Raden Wirobroto memutuskan untuk hijrah ke tanah Jawa mencari tanah baru untuk bercocok tanam, akhirnya tiba di Desa Demung yang dikenal dengan nama Nambekor (berasal dari kata Nambeg/berlabuh) dan membuka hutan disana.

Singkat cerita Raden Wirobroto sudah tua dan digantikan oleh putranya Raden Bagus Kasim yang berusia 19 tahun yang lahir di Desa Tanjung Umbul Pamekasan pada tahun 1760 M dan pada 12 Rabiul Awal 1181 H/1760 M diberi gelar Wirodipuro (Wiro : Pahlawan, Dipuro : Daerah) oleh Tumenggung Joyo Lelono. Sewaktu beliau menggantikan ayahnya, Demung semakin ramai dan akhirnya diganti nama menjadi Besuki oleh Tumenggung Banger.

Cerita tersebut kemungkinan berasal dari Babad Besuki. Disitu memang disebutkan bahwa munculnya Kota Besuki semula dimulai dengan pembukaan tanah oleh orang Madura bernama Kyai Wirabrata yang berasal dari Tanjung, Pamekasan. Dikatakan bahwa alasan bermigrasi ke Jawa karena di Madura bahan-bahan makan mahal karena sulitnya mencari air untuk persawahan. (Lap. Keg. Inventarisasi ODCB Bangunan Kolonial Kab. Situbondo, 2016)

                         Ruang bagian tengah
                          Serambi depan
                        Detail tempat tidur