Penyusunan Konten Kurikulum Muatan Lokal di Kota Kediri

0
307

Salah satu rangkaian kegiatan Jalur Rempah yang dilaksanakan oleh Balai Pelestarian Cagar Budaya Jawa Timur adalah menyusun Mulok untuk pelajar SLTP. Menggandeng Dinas Pendidikan Kota Kediri, kegiatan ini mengundang 25 pendidik dari kota Kediri untuk menyusun Muatan Lokal Sejarah bagi siswa-siswanya.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Kediri menyampaikan bila ada kegiatan apapun apalagi dana berasal dari APBN, Kota Kediri tidak akan menolak dan berharap semoga kegiatan ini berkesinambungan. Berpesan pada Bapak/Ibu Guru yang hadir bahwa tugas merekalah yang bertanggung jawab mentransfer sejarah pada anak didik tanpa mencampurkan unsur politik di dalamnya.

Zakaria Kasimin, Kepala BPCB Jawa Timur, dalam sambutannya menyampaikan dahulu bangs akita memiliki jalur perekonomian pada masa kerajaan, mulai dari kerajaan di Timur sampai Barat telah terlihat hubungan walaupun masih bersifat lokal. Sementara sekarang anak didik kita hanya mengerti tentang periode kerajaan saja, tidak memahami jalur perekonomiannya. Bila China memiliki Jalur Sutra yang telah diakui Unesco sebagai warisan budaya, kita juga memiliki jalur perdagangan juga diakui sebagai warisan dunia tidak hanya cagar budayanya saja.