Lomba Mewarnai Tingkat SD Pekan Budaya Majapahit 2019

0
574

Trowulan-Puluhan siswa siswi berlarian menuju pendopo Pengelolaan Informasi Majapahit. Sekitar 200 siswa siswi SD se Kecamatan Trowulan duduk di lantai dan segera sibuk menyiapkan peralatan untuk mewarnai, mengeluarkan pensil warna dan menata meja kecil di depannya.

Sehelai kertas bergambar rumah Majapahit masih polos dan belum berwarna dibagikan ke masing-masing anak. Sebelum mewarnai mereka harus memberi nama terang dan nama sekolah.

Teknik mewarnai dari tangan mungil ini bermacam-macam. Sebagian menggoreskan ujung pensil warna dengan gerakan melingkar, sebagian lagi menggesekkan ke kanan dan kiri.

Rupanya mereka juga butuh konsentrasi tinggi. Ketika didekati untuk diabadikan, muka yang berjarak sejengkal dari kertas gambar itu mendongak. Nanti saja setelah selesai baru boleh divideo, teriak siswa berbaju kotak-kotak merah. Aku malu kalau gambarku belum selesai, ucapnya.

Akhirnya penentuan juara lomba mewarnai tiba. Dua orang seniman Mojokerto yang menjadi juri lomba telah menetapkan pemenang dan berhak mendapat hadiah yang telah disiapkan panitia. Pemenang pertama dari SDN Kejagan, pemenang kedua dari SDN Jatirejo, dan pemenang ketiga dari SDN Sentonorejo. (np)