Kunjungan Kepala Biro Sekretariat Jenderal Kemendikbud

0
913

Selesai menghadiri Rapat Kerja di lingkungan Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di Surabaya, para Kepala Biro menyempatkan untuk mengunjungi Trowulan siang tadi (14/01/2017). Nampak di dalam rombongan adalah Kepala Biro Umum, Kepala Biro Keuangan, Kepala Biro Hukor, Kepala Biro PKLN, Kepala Pusdiklat, Kepala Pustekkom, Kepala PDSPK, Kepala BPMTPK, dan pejabat eselon III dan IV di jajaran Sekretaris Jenderal Kemdikbud.

Kepala BPCB Jawa Timur beserta Kasi. PPP dan Kasubbag. TU menerima rombongan di Pengelolaan Informasi Majapahit (PIM). Rombongan diantar berkeliling melihat koleksi-koleksi, sekaligus memantau tenda pelindung pemukiman kuno yang rusak terkena angin puting beliung. Dalam jamuan istirahat, para tamu menikmati suguhan “polo pendem” (makanan yang diambil dari dalam tanah, seperti umbi-umbian: ketela, ubi, talas, kacang tanah, dll) dan jajanan tradisional.