Candi Wringinbranjang, Blitar

0
837

Candi Wringnbranjang terletak di Lereng Selatan Gunung Kelud. Tepatnya terletak di Desa Gadungan, Kecamatan Gandusari, Kabupaten Blitar, Provinsi Jawa Timur.
Candi Wringinbranjang memiliki Panjang 4,365 m, Lebar 3,77 m, dan Tinggi 4,77 m. Candi Wringinbranjang dibangun dengan menggunakan material batu kali, Candi Wringinbrajng pertamakali diteliti pada tahun 1877 dan penelitihan terakhir pada tahun 1915. Terdapat bilik pada Candi yang tanpa motif apapun didalamnya, hanya terdapat di lubang kanan kiri pintu masuk berbentuk bintang, menurut laporan setelah tahun 1915 disebutkan bahwa dulu terdapat undak-undak menuju kepintu masuk candinya. Terdapat arca Ganesa (disebelah kanan pintu masuk). Relief yang ada di dinding kanan dan kiri pintu masuk yang bergambar banteng dan kijang merupakan relief baru.

Untuk mengetahui secara pasti kapan dan oleh siapa Candi Wringinbranjang dibuat sangatlah sulit, sebab tidak ada samasekali keterangan sejarah seperti angka tahun atau prasasti yang ditemukan di Candi Wringinbranjang. Dari adanya arca Ganesa dan arca Dewi Sri di Candi tersebut dapat diketahui bahwa Candi Wringinbranajang bersifat Hindu.

Sumber : Perpustakaan BPCB JATIM, K 070,930.