Biara Susteran Santa Maria Mojokerto

0
1562

Bangunan gedung susteran Santa Perawan Maria berada satu lokasi dengan KB/TK Katolik Wijana Sejati Kota Mojokerto. Bangunan menghadap utara berhadapan dengan kantor pendopo Kabupaten Mojokerto. Sebelah timur dari pintu gapura masuk terdapat pos penjaga.

Biara adalah sebuah bangunan sebagai tempat tinggal para biarawan atau biarawati yang di dalamnya dilengkapi dengan sarana beribadah atau capel. Tiap biara memiliki daya tampung yang berbeda-beda, seperti yang berada di Biara Santa Perawan Maria Kota Mojokerto terdapat empat suster yang tinggal di dalamnya.

Keberadaan susteran dan rumah retret Biara Santa Perawan Maria berada di bawah naungan Gereja Katolik Paroki Santo Yosef Kota Mojokerto, didirikan pada tahun 1962. Sebelumnya lokasi susteran menjadi satu di dalam gereja (Gereja Katolik Paroki Santo Yosef)

Namun dalam perkembangannya dibangun gedung tersendiri yang saat ini digunakan yaitu di Kalan A. Yani No. 11. Susteran biara Santa Perawan Maria memiliki empat orang suster yang menempati biara tersebut.

Saat ini yang menjadi ketua komunitas susteran di biara tersebut adalah suster M. Theresa SPM. Pada awal pendirian gedung biara tersebut dipimpin oleh suster Martha de Witt. (Lap.Inv.Bangunan Kolonial Kota Mojokerto, 2018)