Situs Klinterejo

0
1526

Situs Klinterejo Desa Klinterejo, Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto, berada di sebelah barat berjarak sekitar 100 meter dari Situs Bhre Kahuripan. Melihat sebaran tinggalan arkeologi yang ada di sekitarnya kemungkinan dahulunya sebagai satu kesatuan area (situs) yang diidentikkan dengan tokoh Bhre Kahuripan atau Tribhuwana Tungga Dewi yang merupakan ibu dari raja majapahit yaitu raja Hayam Wuruk.

Situs Klinterejo meliputi temuan tinggalan arkeologi berupa struktur bata kuno dengan sebaran umpak batu berbahan batu andesit dan batuan breksi di sekitarnya dan juga temuan sumur kuno berbahan bata lengkung. Sebaran umpak tersebut berada di wilayah Klinterejo di sekitar struktur hingga mencapai radius sekitar 250 meter. Beberapa umpak saat ini sudah ditempatkan di area Situs Klinterejo dan juga Situs Bhre Kahuripan. (Lap. Inventarisasi Kab.Mojokerto Tahap II)