Siswa SD Kanisius Kadirojo, Purwomartani, Kalasan, Sleman dengan sangat antusias mengikuti  kegiatan Sekolah Cagar Budaya yang diselenggarakan Balai Pelestarian Cagar Budaya DI Yogyakarta pada Sabtu 17 Februari 2018. Kegiatan Sekolah Cagar Budaya ini berlangsung di Situs Warungboto, Kecamatan Umbulharjo Kota Yogyakarta.

Siswa SD Kanisius sedang menyimak penjelasan dari narasumber Sekolah Cagar Budaya R.A Retno Isnurwindryaswari, SS tentang Situs Warungboto
Siswa mendapat penjelasan dari narasumber, Lia Nuri R, SS, saat berkeliling di situs Warungboto

 

 

 

 

 

     Pada kegiatan ini para siswa diajak berkeliling di lokasi situs Warungboto yang merupakan bagian dari pesanggrahan Rejawinangun. Mereka mendapat penjelasan dari narasumber tentang pengertian dari cagar budaya dan sejarah dari situs ini. Selepas berkeliling, para siswa yang terdiri dari kelas 3, 4 dan 5 ini melakukan sejumlah permainan, untuk mengusir rasa lelah. Permainan yang dilakukan antara lain permainan tebak kata. Permainan ini mampu membangkitkan semangat konsentrasi dari para siswa.

Siswa antusias mengikuti sejumlah permainan

 

 

 

 

 

      Selepas dari situs Warungboto, siswa diajak untuk berkunjung ke ruang koleksi di kantor BPCB DIY. Para siswa juga menonton film tentang Candi Prambanan di ruang audio visual. (Shinta Dwi P)

Siswa mendapat penjelasan saat berada di ruang koleksi
Siswa sedang menonton film di ruang audio visual