Petilasan Maling Gendiri terletak di Dusun Semugih, Desa Semugih, Kecamatan Rongkop, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta pada titik koordinat 49L X: 0472406 dan Y: 9107913 dan ketinggian 377 mdpl. Batas-batasnya adalah sebagai berikut: sebelah utara adalah jalan desa, sedangkan sebelah selatan, barat dan timur adalah rumah penduduk.

         Petilasan Maling Gendiri adalah sebuah cungkup dengan rangka tubuh dari kayu dan atap ijuk yang dikelilingi oleh tembok keliling dengan sebuah jalan masuk pada dinding sebelah selatan. Tembok keliling cungkup terbuat dari batu karang dengan spesi mil dan semen yang kondisinya telah ditumbuhi lumut. Tembok sisi utara dan selatan adalah 4,10 meter, sedangkan sisi barat dan timur adalah 5,4 meter. Tinggi tembok adalah 1,35 meter. Di tengah-tengah cungkup adalah tanah keras yang merupakan objek yang dicungkupkan. Dasar dari cungkup itu adalah blok segi empat dari bahan semen dan pasir yang mengelilingi objek yang dicungkupkan tersebut.