You are currently viewing Hiasan Medalion di Dinding Candi Sewu

Hiasan Medalion di Dinding Candi Sewu

Candi-candi di Jawa Tengah banyak jumlahnya. Setiap candi mempunyai ciri khas masing-masing. Setiap candi juga menonjolkan bagian tertentu dan menarik untuk diamati. Candi Sewu yang berada di Kawasan Prambanan juga mempunyai ciri yang khas baik bentuk bangunan dan hiasan relief dindingnya. Salah satu hiasan khas yang ada di dinding Candi Sewu adalah hiasan Medalion.

Seperti candi-candi lain yang ada di Jawa Tengah, Candi Sewu terbagi menjadi tiga bagian yaitu kaki candi, tubuh candi, dan atap candi. Candi Sewu juga mempunyai hiasan-hiasan yang dipahatkan di permukaan batu. Hiasan-hiasan ini terdapat di kaki dan tubuh candi. Salah satu hiasan ini adalah Medalion. Hiasan ini ada di bagian dinding luar penampil. Hiasan Medalion ini berupa deretan lingkaran berjumlah tiga. Lingkaran-lingkaran ini diisi gambar seekor kijang, sekuntum bunga, dan seekor singa. Susunan medaion adalah sebagai berikut:

  1. tiga medalion terbawah berisi gambar kijang-bunga-kijang.
  2. diatas susunan terbawah berisi tiga medalion berisi gambar bunga-singa-bunga
  3. susunan medalion diatas susunan kedua berisi gambar kijang-bunga-kijang

Cara penyusunan seperti ini berlanjut sampai keatas. Gampar kijang pada hiasan madelion merupakan simbolilasi dari khotbah pertama sang Buddha sedangkan singa merupakan simbol dari kekuatan.

Disarikan dari buku Candi Sewu, Sejarah dan Pemugarannya Terbitan Balai Pelestarian Cagar Budaya Jawa Tengah.