Dongeng dari Sojiwan RELIEF 9. Pemburu dan Serigala

9

Di sebuah negeri bernama Kalyanakataka tinggalah seorang pemburu yang bernama Bhairawa. Suatu ketika di pergi berburu di pegununganWindhya dan mendapatkan seekor kijang. Dipikullah hasil buruannya pulang. Sesampai di tengah jalan bertemulah ia dengan babi hutan yang amat menakutkannya. Segera ia turunkan pikulannya dan segera ia ambil anak panah beserta busur dan kenalah babi hutan. Namun kemudian terjadi perkelahian seru antara keduanya sehingga keduanya sama-sama mati dengan pemburu bersandar di pohon. Selang beberapa saat datanglah serigala yang sangat lapar ke tempat itu dan mendapati makanan yang berlimpah yaitu daging kijang, daging babi hutan, dan daging pemburu. Ia berkata “wah ini bisa jadi persediaan makan untuk satu bulan” serigala menyeringai kegirangan. Namun demikian, meski serigala sudah sangat lapar ia tidak langsung memakan daging yang tersedia. “baiklah, saya akan makan usus yang dipakai sebagai tali busur, baru kemudian baru saya makan daging itu”. Digigitlah tali busur yang terbuat dari usus, sehingga anak panah yang sudah terpasang dan siap tembak itu lepas dan mengenai langit-langut mulut serigala sampai serigala menemui ajalnya.