You are currently viewing BPCB Jateng Siapkan Protokol Pemanfaatan Cagar Budaya Sebagai Objek Wisata

BPCB Jateng Siapkan Protokol Pemanfaatan Cagar Budaya Sebagai Objek Wisata

Klaten-BPCB Jawa Tengah Balai Pelestarian Cagar Budaya Jawa Tengah telah bersiap menyambut normal baru dalam hal pemanfaatan Cagar Budaya. Sejumlah protokol yang telah disusun siap dilaksanakan. Salah satu protokol yang telah disiapkan adalah Protokol Pemanfaatan Cagar Budaya Sebagai Ojek Wisata Di Masa Kenormalan Baru.

Protokol yang telah disusun ini diperuntukkan untuk Pengelola Objek Wisata, Wisatawan dan dari pihak Balai Pelestarian Cagar Budaya Jawa Tengah sendiri. Beberapa poin yang ada di dalam protokol ini sebagian besar memuat tentang pencegahan penularan COVID-19 di Cagar Budaya. Poin-poin tersebut antara lain: penyediaan sarpras pencegahan Covid-19, pembekalan pengetahuan bagi petugas, pembatasan jumlah pengunjung, pencatatan identitas, pemeriksaan suhu tubuh, pemakaian masker, cuci tangan, larangan menyentuh dan memasuki Cagar Budaya, keharusan jaga jarak, pelarangan penyentuhan fasilitas-fasilitas pengamanan cagar budaya dan pembatasan waktu layanan (09.00-15.00 WIB).

Cagar Budaya yang ada di Jawa Tengah telah dimanfaatkan untuk beberapa kepentingan. salah satu kepentingan yang cukup menonjol adalah kepentingan pariwisata. Pengelolaan Cagar Budaya untuk kepentingan pariwisata tidah hanya oleh BPCB Jawa Tengah melainkan juga pemerintah daetah setempat . Protokol yang telah disusun dimaksudkan untuk menjaga keselamatan bersama yaitu petugas pengelola, BPCB Jawa Tengah dan masyarakat/wisatawan. Selanjutnya protokol akan disosialisasikan kepada pengelola, pegawai BPCB Jateng dan Masyarakat.