You are currently viewing BPCB Jateng Satker Terbaik Dalam Pelaksanaan Anggaran 2016

BPCB Jateng Satker Terbaik Dalam Pelaksanaan Anggaran 2016

Balai Pelestarian Cagar Budaya Jawa Tengah menerima penghargaan terbaik dalam pelaksanaan anggaran 2016 diantara 71 Satker dibawah naungan KPPN Klaten. Penghargaan ini diberikan kepada BPCB Jateng berdasarkan penilaian dari pelaksanaan anggaran tahun 2016. Adapun yang menjadi Kreteria penilaian ini antara lain meliputi:penyerahan LPJ tepat waktu, penyerahan RPD tepat waktu, relvolving dana uang persediaan yang sesuai aturan, dan penyerahan data kontrak tepat waktu.

Penyerahan penghargaan berupa tropi dan piagam dilaksanakan pada hari Kamis 22/12/2016 di Aula KKPN Klaten Jalan Kopral Sayom No.26 Klaten disela-sela acara Evaluasi Pelaksanaan Anggaran Tahun 2016 Kantor Pelayanan Perbendaraan Negara Klaten. Penghargaan di serahkan langsung oleh Kepala KPPN Klaten dan diterima oleh kepala Balai Pelestarian Cagar Budaya Jawa Tengah, Drs. Tri Hartono, M.Hum dan disaksikan oleh perwakilan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Klaten.

Pada kesempatan itu kepala KPPN Klaten juga mengharapkan bahwa dengan diberikannya penghargaan ini dapat memberikan motivasi untuk pengelola anggaran BPCB Jateng yang akan datang (tahun 2017) untuk mempertahankan dan terus meningkatkan kinerjanya. Selamat untuk BPCB Jateng.