Kamis, 12 November 2020 Balai Konservasi Borobudur menyelenggarakan Workshop Pembuatan Sandal Khusus Untuk Pencegahan Keausan Batu Candi Borobudur. Peserta workshop berjumlah 30 orang yang merupakan warga dan UMKM sekitar Borobudur. Kegiatan ini merupakan rangkaian dari kegiatan kajian Sandal Khusus Untuk Pencegahan Keausan Batu Candi borobudur.
Kegiatan Workhop pembuatan sandal berlangsung selama 2 hari, dari tanggal 12 s.d 13 November 2020. Dibuka langsung oleh kepala Sub Bagian Tata Usaha balai Konservasi Borobudur Bapak Khanifudin Malik, S.Si, M.A. Sekaligus memberikan pengenalan mengenai profil Balai Konservasi dan tugas fungsinya. Khanif juga menyampaikan materi mengenai Ancaman Kerusakan Batu Candi Borobudur yang terkait dengan Kajian ini.
Materi yang kedua disampaikan oleh Brahmantara, selaku ketua tim kajian Pembuatan Sandal Khusus untuk Pencegahan Keausan Batu Candi Borobudur. Menyampaikan materi yang mengenai Rancangan Sandal yang nantinya akan dipakai. Para peserta juga mendapatkan Materi tentang Teknis Cara Pembuatan sandal dan Praktek Pembuatan Sandal. Materi dan pembuatan sandal disampaikan oleh Basiyo dan Cahyo, Pengrajin sandal di Borobudur.
Secara khusus kegiatan Workshop Pembuatan Sandal ini adalah untuk mendapatkan formula Rancangan sandal yang memenuhi syarat durability, Ergonomi, dan Keselarasan Visual (DEKS). Kegiatan ini juga mempunyai tujuan untuk melibatkan masyarakat kawasan Borobudur melalui UMKM lokal dalam proses pembuatan alas kaki pengunjung untuk mencegah keausan batu candi dalam mewujudkan kelestarian Candi Borobudur.