You are currently viewing Visioning Staf Balai Konservasi Borobudur

Visioning Staf Balai Konservasi Borobudur

Visioning Staf Balai Konservasi Borobudur

Jum’at (22/02/19) Aparatur Sipil Negeri Balai Konservasi Borobudur mengikuti kegiatan Visioning Staf Balai Konservasi Borobudur di Hotel Pondok Asri, Tawangmangu, Karanganyar, Jawa Tengah. Kegiatan ini untuk mengasah sekaligus menyatukan visi para pegawai agar kedepan dapat menjalankan program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan lebih optimal.

Visioning Staf Balai Konservasi Borobudur
Visioning Staf Balai Konservasi Borobudur

Kepala Balai Konservasi Borobudur, Tri Hartono dalam sambutannya menyampaikan bahwa menjalankan pekerjaan kantor harus dilakukan secara bersama-sama dan tidak boleh terkotak-kotak. Hal ini penting agar pekerjaan bisa berjalan baik dan memperoleh hasil yang optimal.
Kebersamaan perlu dipupuk dan dibina agar rasa empati tiap anggota muncul yang dapat memperlancar kegiatan.
Kegiatan ini berlangsung selama 2 hari 22 – 23 Februari 2019. Kegiatan diisi materi kelas mengenai Psikologi dan Motivasi serta materi lapangan dengan Outbond untuk mengasah kekompakan tim.