Pada era kepemimpinan Presiden Jokowi, pembangunan sumber daya manusia (SDM) menjadi program prioritas. Prioritas tersebut adalah membangun SDM yang pekerja keras, dinamis, terampil, menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi. Balai Konservasi Borobudur (BKB) sebagai salah satu Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) mempunyai komitmen untuk mendukung dan melaksanakan program itu. Senin, 23/11/2020 bertempat di Ruang Sidang 2, sejumlah pegawai yang menjadi garda depan pelayanan masyarakat mengikuti kegiatan peningkatan SDM melalui pelatihan Bahasa Inggris.
Salah satu unsur kompetensi individu yang harus dikembangkan adalah kemampuan berkomunikasi dalam bahasa asing khususnya Bahasa Inggris. Penguasaan Bahasa Inggris terutama kemampuan verbal saat ini sudah merupakan suatu keharusan. Pelatihan Bahasa Inggris bagi pegawai akan berlangsung selama 9 (sembilan) kali pertemuan, dari tanggal 23 s.d. 27 November dan 30 November s.d. 3 Desember 2020 setiap pukul 13.00 s.d. 14.30 WIB. Mengingat situasi dan kondisi pandemi saat ini, kegiatan pelatihan berlangsung secara daring melalui platform video conference.
Setelah mengikuti kegiatan peningkatan SDM melalui pelatihan Bahasa Inggris, peserta diharapkan dapat mengembangkan kompetensi khususnya kemampuan komunikasi verbal menggunakan Bahasa Inggris secara baik dan benar. Pengembangan kompetensi merupakan salah satu bentuk perwujudan aktualisasi diri. Hal ini merupakan proses untuk mewujudkan SDM yang terbaik sejalan dengan potensi dan kemampuan yang dimiliki. Setiap individu pada dasarnya mempunyai kekuatan yang bersumber dari dirinya. Namun banyak orang yang merasa tidak mempunyai kemampuan apa-apa dan merasa tidak berguna serta tidak mampu mencapai aktualisasi diri. Oleh karena itu, pengembangan diri memerlukan kesadaran dan motivasi untuk berubah dimana setiap orang dapat membuat dirinya berkualitas dan unggul. Baik itu di kehidupan pribadi atau pun di dalam dunia kerja.