Untuk meningkatkan kenyamanan bagi pengunjung di Candi Mendut khususnya bagi pengunjung disabilitas, Balai Konservasi Borobudur memasang Handrail atau Pegangan Tangan pada pintu masuk pengunjung di Candi Mendut. Fasilitas ini untuk memudahkan para pengunjung untuk masuk kehalaman candi.
Denah Candi Mendut berbentuk persegi panjang dengan ukuran 24,15 m x 27,66 m dan tinggi bangunan 26,4 m. Untuk memasuki halaman candi, pengunjung harus melalui pintu arah barat laut. Sehingga untuk membantu para pengunjung khususnya pengunjung disabilitas dan pengunjung yang menggunakan kursi roda, pintu masuk sisi Barat Laut tersebut telah dipasangkan Handrail atau Pegangan Tangan.
Candi Mendut sendiri merupakan candi bercorak keagamaan Buddha Mahayana yang didirikan pada masa pemerintahan Raja Indra dari Dinasti Syailendra. Hal ini dibuktikan melalui Prasasti Karang Tengah yang berangka tahun 824 Masehi. Prasasti tersebut menyebutkan bahwa raja Indra telah membangun bangunan suci bernama çrimad venuwana yang berarti bangunan suci di hutan bambu. Menurut J.G. de Casparis, ahli arkeologi dari Belanda kata ini dihubungkan dengan pendirian Candi Mendut.