You are currently viewing WORKSHOP MANAJEMEN MUTU LABORATORIUM
WORKSHOP MANAJEMEN MUTU LABORATORIUM

WORKSHOP MANAJEMEN MUTU LABORATORIUM

Untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia khususnya dalam penulisan laporan hasil analisis dan pendokumentasian data, Balai Konservasi Borobudur (BKB) mengadakan Workshop Sistem Manajemen Mutu Laboratorium. Workshop ini berlangsung selama dua hari pada tanggal 8-9 Maret 2021, secara luring dan daring. Peserta workshop ini berjumlah 30 orang yang merupakan pegawai dari Balai Konservasi Borobudur.

Kasubbag TU BKB, Khanifudin Malik membuka workshop secara resmi yang bertempat ruang sidang I Balai Konservasi Borobudur. Acara selanjutnya adalah presentasi materi secara daring oleh Drs. R. Iskandar Novianto yang menjelaskan mengenai Pengenalan ISO/IEC 17025: 2005. Pada sesi selanjutnya hadir mengisi materi Prof. Drs. Samin Prihatin dari Badan Tenaga Nuklir Nasional) BATAN, Yogyakarta. Prof Samin mengisi beberapa materi yaitu Kiat-Kiat Menuju Akreditasi, Prosedur Akreditasi Laboratorium, , serta Dokumentasi Sistem Manajemen Mutu Laboratorium. Selain itu peserta juga mendapatkan materi mengenai Validasi Metode Pengujian, Sistem Kalibrasi dan Ketelusuran Pengukuran, dan Tahapan Langkah Laboratorium BP2TKG Menuju ISO 17025.

WORKSHOP MANAJEMEN MUTU LABORATORIUM
WORKSHOP MANAJEMEN MUTU LABORATORIUM

Setelah mengikuti workshop ini, diharapkan peserta mampu untuk mengetahui, memahami dan mampu menyusun standar prosedur analisis laboratorium, sistem manajemen mutu laboratorium, dan sistem pendokumentasiannya.