You are currently viewing Focus Group Discussion Borobudurpedia

Focus Group Discussion Borobudurpedia

Untuk menyempurnakan draf naskah Borobudurpedia, Balai Konservasi Borobudur melaksanakan Focus Group Discussion Borobudurpedia tahap I. Dalam kegiatan ini mencoba memperoleh masukan dari para peserta FGD untuk memperbaiki draf naskah yang telah tersusun.

Dalam FGD Borobudurpedia tahap I dipaparkan draft naskah Borobudurpedia yang telah dikumpulkan dari beberapa penulis untuk mendapat tanggapan dari para peserta.

Banyak tanggapan dari para peserta yang memberikan masukan mengenai istilah-istilah yang layak dimasukkan dalam Borobudurpedia namun belum muncul dalam draf naskah, selain itu juga dikritisi masalah ejaan yang belum sesuai dengan Ejaan Yang Dibakukan, istilah yang belum berhubungan dengan Candi Borobudur, dan salah pengartian istilah.

Dengan banyaknya masukan diharapkan bisa membantu  penyempurnaan borobudurpedia sebelum diterbitkan untuk masyarakat umum.

img_1553_800x533 img_1572_800x533