Kunjungan Wakil Perdana Menteri Thailand di Candi Borobudur
Jumat (26/04/2019) Wissanu Krea-ngam, Wakil Perdana Menteri Thailand dan Menteri Kebudayaan Kerajaan Thailand, Vira Rojpojchanarat berkunjung ke Candi Borobudur. Ini merupakan kegiatan terakhir setelah sebelumnya melakukan kunjungan ke Candi Prambanan pada 25 April.
Di pintu VIP, Wissanu disambut oleh Kepala Seksi Konservasi Balai Konservasi Borobudur (BKB), Yudi Suhartono dan Hari Setyawan, staf BKB sekaligus pemandu. Selain itu juga hadir pakar pemugaran, Ismijono dan perwakilan dari PT Taman Wisata, I Gusti Putu Ngurah Sedana.
Dalam kunjungannya, Hari mengajak Wissanu dan rombongan untuk berkeliling dan mendeskripsikan panil-panil relief Candi Borobudur. Salah satu yang diminati adalah relief Karmawibhangga, yang bercerita tentang hukum sebab akibat.
Hari juga menyampaikan bahwa pada era Theodore van Erp, panil-panil relief dilapisi dengan ochre (oker). Oker adalah bahan pewarna yang pada awalnya digunakan untuk pewarna dinding yang membuat warna relief yang lebih cerah sehingga dapat difoto dengan lebih baik. Namun ada pendapat lain mengatakan bahwa bahan tersebut berfungsi sebagai konsolidan untuk menguatkan material batu candi yang mulai rapuh. Lapisan warna ini sebagian masih bertahan hingga saat ini sehingga mengurangi nilai estetika.
Wissanu tampak antusias dengan cerita-cerita relief yang dideskripsikan oleh Hari dari kamadhatu hingga stupa induk. Tidak hanya mendeskripsikan melainkan juga makna yang terkandung dalam cerita tersebut. Acara diakhiri dengan sesi foto bersama rombongan kerajaan Thailand dan staf BKB.