Upacara Bendera 17 Desember – Terakhir di Tahun 2015

upacara1

Yogyakarta, 17 Desember 2015. Sudah merupakan kewajiban rutin bagi karyawan/karyawati Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta mengikuti upacara bendera setiap tanggal 17. Sesuatu yang berbeda pada upacara bendera pagi ini, selain ini merupakan upacara bendera yang terakhir di tahun 2015 juga disampaikan tantangan-tantangan dari kepala museum selaku Pembina upacara.

Dra. Zaimul Azzah, M.Hum menyampaikan beberapa amanatnya, bahwa dipenghujung tahun ini merupakan renungan kinerja tahun anggaran 2015. Diartikan apakah kinerja kita sudah sesuai aturan yang berlaku, disiplin pegawai selama satu tahun 2015 sudah mengikuti kaidah-kaidah dan kode etik pegawai. Evaluasi kinerja berlaku untuk seluruh pegawai museum tidak terkecuali tenaga honorer dan pegawai tidak tetap lainnya.

upacara upacara2 upacara3

“Peningkatan jumlah pengunjung museum dari tahun ke tahun menjadi tantangan bagi kita, apakah bisa kita menjaga/mempertahankan jumlah pengunjung terlebih menaikkan jumlah pengunjung museum. Dan bagaimana upaya kita agar masyarakat dapat terus mengapresiasi terhadap museum” tambah beliau.

Pembina upacara juga menyampaikan fasilitas yang ada (dicontohkan perpustakaan) agar lebih bisa dinikmati masyarakat dan bagaimana menciptakan hal-hal menarik serta kiat-kiat kita dalam pelayanannya. Fasilitas-fasilitas penunjang pekerjaan apabila ada yang rusak/tidak dalam kondisi sebagai mana mestinya harus segera diperbaiki/disediakan.

Sebagai penutup beliau menghimbau agar tahun anggaran 2016 kita lebih semangat, bekerja sesuai hati nurani, disiplin waktu dan mampu menciptakan inovasi-inovasi baru demi kemajuan Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta. Kinerja tahun 2016 harus lebih baik dan revolusi mental PNS sesuai himbauan Presiden harus dilaksanakan. Serta banyaknya kegiatan di tahun anggaran 2016 kita harus disiplin dan melakukan penjadwalan yang baik agar seluruh kegiatan dapat berjalan dengan lancar dan optimal.