Vredeburg, Selasa Wage bulan ini yang jatuh pada tanggal 18 Februari 2020 masih bernuansa uji coba pedestrian dikawasan Malioboro, dengan penutupan Malioboro untuk kendaraan bermesin dan tidak aktifitas Pedagang Kaki Lima yang digantikan dengan berbagai pertunjukan seni budaya di sepanjang jalan Malioboro dan kawasan Nol Kilometer.
Yang berbeda, pelaksanaan pemberlakuan bebas kendaraan bermotor melintas Malioboro dimulai lebih siang pada jam 9 pagi hingga 9 malam, yang semula dimulai pukul 06.00WIB.
Sesuai dengan jadwal yang direncanakan program kerjasama dengan Ditlantas Polda DIY akan memberikan layanan SIMON History dan Smart SIM A dan SIM C. Program layanan kemudahan ini akan dilayani setiap hari Selasa minggu pertama dan Selasa Wage. Kemarin Selasa Wage (18/2/2020) merupakan Pelayanan SIM Keliling online perdana di Halaman Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta.
Program yang bertujuan untuk mempermudah dan mempersingkat proses perpanjangan SIM dibanding cara konvensional ini menyedot perhatian masyarakat dan pengelola Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta.
Pihak Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta sangat mengapresiasi program bijak ini. Inovasi dalam rangka peningkatan pelayanan kepada masyarakat dan mempermudah proses birokrasi merupakan pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi/ Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBK/WBBM).
Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta dan Ditlantas Polda DIY akan terus melayani program ini dengan jadwal sementara selama tahun 2020 pada 18 Februari, 3&24 Maret, 7 &28 April, 5 Mei, 2 Juni, 7 Juli, 4&11 Agustus, 1&15 September, 6&20 Oktober, 3&24 November, 1&29 Desember dengan tempat Halaman Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta dan Monumen Serangan Umum 1 Maret 1949 secara bergantian.